Berita

Dinas Kominfo Prov. Kaltim dan TVRI Kaltim Tandatangani MoU

  •   Bagus Setiawan
  •   12 Januari 2022
  •   2:58pm
  •   Berita
  •   624 kali dilihat

Samarinda - Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Kalimantan Timur dan TVRI Kalimantan Timur, menjalin kerjasama sebagai bentuk diseminasi informasi kegiatan pemerintah Provinsi Kalimantan Timur. Penandatanganan MoU dilakukan di ruang kerja Kepala Dinas Kominfo Kaltim disaksikan pegawai kedua belah pihak, Rabu 12/1.

Kepala Dinas Kominfo Kaltim Muhammad Faisal mengatakan, TVRI memang masih dibutuhkan masyarakat, untuk itu  penyampaian informasi kegiatan pemerintah harus benar dan berkualitas.

"Saya sangat percaya dengan TVRI, dengan adanya kerjasama ini semua kegiatan pemerintah dapat diketahui masyarakat," ujar M Faisal.

Kerjasama tersebut merupakan perhatian pemerintah khususnya Diskominfo Prov. Kaltim sebagai pembina TV, Radio, media cetak dan media online yang ada di Kaltim.

Desiminasi sangat bergantung dengan pilihan media terkait informasi yang faktual dan terpercaya, harap kepala Dinas Kominfo Kaltim. (Bgs/ty)