Berita

Abdul Rais: Siap Kawal Pembangunan IKN

  •   Ade Putri
  •   29 Desember 2021
  •   12:34pm
  •   Berita
  •   514 kali dilihat

Samarinda - Komandan Resimen Mahasiswa (Menwa) Mulawarman Kaltim terpilih periode 2021-2024, Abdul Rais memiliki banyak rencana selama masa kepengurusannya kedepan.

Rais mengatakan pihaknya akan menjalankan visi misinya dalam membangun daerah termasuk mengawal pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) yang telah ditetapkan di Sepaku, Penajam Paser Utara (PPU), Kaltim.

“Kami siap mendukung IKN bersama Gubernur Kaltim, kita berbuat yang terbaik untuk negara ini. Kami juga siap untuk dilibatkan disegala sektor demi mendukung rencana pemerintah di IKN. Termasuk kegiatan seminar pendidikan dan kegiatan sosial untuk bencana alam,” ungkap Rais saat ditemui usai Pelantikan DPP IARMI dan Danmewa Mulawarman Kaltim, di Kantor Gubernur Kaltim, Selasa (28/12).

Tidak hanya itu saja, Rais akan menyelenggarakan kembali pendidikan Menwa di seluruh jenjang perguruan tinggi se-Kaltim, serta menanamkan cinta Tanah Air, punya jiwa nasionalis dan bela negara.

Dirinya juga menegaskan bahwa pihaknya sudah berkomunikasi dengan civitas academica di perguruan tinggi. Kegiatan pendidikan akan dimulai Januari 2022 nanti, tetapi masih harus berkoordinasi dengan Kodam VI/Mulawarman untuk menentukan tempatnya dimana.

“Kami telah sosialisasikan ke civitas academica maupun mahasiswa yang berkeinginan untuk masuk pendidikan resimen untuk putra maupun putri,” tambah Rais.

Rais menyebutkan salah satu syarat mahasiswa untuk bergabung dengan Menwa minimal duduk di semester 2 perkuliahan. Selain itu, adalah masalah kesehatan dimana harus sehat secara jasmani dan rohani.

“Seleksi kesehatan pun dilakukan secara ketat dengan melibatkan tenaga kesehatan yang berkompeten. Kami biasa bekerjasama dengan ahlinya dari Dinas Kesehatan untuk melakukan tes kesehatan bagi para calon Menwa,” pungkasnya. (ade/pt)