Bantuan

Terima Program Super Prioritas Bantuan 1.000 Sapi Dari Pusat, Yakob: Ini Amanah Luar Biasa

  •   resa septy
  •   14 Desember 2021
  •   2:20pm
  •   Bantuan
  •   1459 kali dilihat

Samarinda – Terpilihnya Kalimantan Timur dalam 9 (Sembilan) Provinsi yang mendapatkan alokasi bantuan Sapi Indukan lokal dan bakalan dari Australia serta bantuan pendukung lainnya melalui kegiatan Pengembangan Desa Korporasi Sapi. Tentu menjadi kebanggaan dan kesempatan emas sektor pertanian terutama Kelompok Tani di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) meningkatkan populasi ternaknya.

Bantuan 1.000 Sapi dari dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kemenpan RB RI ini menjadi pengalaman pertama khususnya Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Prov Kaltim sebagai pengawal maupun penyalur pendistribusian bantuan ternak.

“Jadi program Desa Korporasi Sapi ini dapat dikatakan program Super Prioritas. Karena, kalau dulu sebelumnya bantuan kepada masyarakat kan biasanya kami cuma salurkan 50 ekor. Sedangkan ini 1.000 ekor,” kata Kepala Bidang Perbibitan dan Budidaya Peternakan Yakob Pangedongan ketika ditemui mendampingi Kepala Disnakkeswan Kaltim Munawwar di Ruang Kerjanya, Senin (13/12).

Yakob menerangkan bahwasannya konsepnya Desa Korporasi ini masyarakat tidak perlu memikirkan dan berusaha sendiri, tetapi berusaha secara kolektif dalam menjalankan usaha ternak.

“Jadi nanti yang mengelola itu koperasi, yang carikan bakalan pun koperasi, manajementnya koperasi. Berputar disitu. Jangan sampai ada pengakuan bahwa ternak yang diberikan adalah milik kelompok,” tekannya seraya menegaskan.

Untuk itu, Disnakkeswan Kaltim akan melakukan penyamaan mindset dengan memberikan pemahaman dan edukasi kepada masyarakat selaku penerima bantuan khususnya 5 (lima) Kelompok Tani di Kabupaten PPU.

“Ini amanah yang luar biasa berat dari pusat sebenarnya. Jadi bukan hanya tanggung jawab Dinas Peternakan, tetapi juga Kabupaten dan stakeholders yang lain. Tak lupa juga kami ucapkan terima kasih atas segala dukungan yang diberikan Gubernur Kaltim, sehingga Kaltim terpilih untuk menerima alokasi bantuan ini,” tandasnya. (resa/pt)