Agama

Ustadz Abdul Somad Kembali Memukau Ribuan Jamaah dalam Tabligh Akbar Samarinda

  •   Hendra Saputra
  •   29 Juli 2023
  •   8:03am
  •   Agama
  •   5348 kali dilihat

SAMARINDA - Da’i kondang Ustadz Abdul Somad (UAS) kembali hadir di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, memeriahkan tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah. Tabligh Akbar yang dihadiri ribuan jamaah ini berlangsung di Masjid Baitul Muttaqien Islamic Center Kaltim, Jumat (28/07/2023) malam.

Hadir dalam acara tersebut antara lain H. Awang Dharma Bakti selaku Ketua Umum Dewan Pengurus Badan Pengelola Islamic Center (BPIC) Kaltim, KH. Muhammad Rasyid selaku Imam Besar Masjid Islamic Center Kaltim sekaligus Ketua Umum MUI Kaltim, Staff Ahli Gubernur Bidang II Reformasi Birokrasi dan Keuangan Daerah, Diddy Rusdiansyah Anan Dani, Awang Faroek Ishak selaku anggota DPR RI dan juga mantan Gubernur Kaltim.

H. Awang Dharma Bakti, dalam sambutannya mengucapkan syukur atas kesempatan berkumpul di Masjid Raya Baitul Muttaqien dan menyambut kembali Ustadz Abdul Somad ke Samarinda setelah 3 tahun 8 bulan 8 hari.

"Semoga pesan-pesan yang disampaikan dalam acara ini dapat menginspirasi dan membawa kebaikan bagi seluruh jamaah yang hadir," ucapnya.

Ustadz Abdul Somad memberikan ceramah yang memukau para jamaah, dengan banyak membahas tentang hijrah. Dalam ceramahnya, ia membahas lima pelajaran dari hijrah, termasuk ujian setelah iman dan pentingnya berjamaah dalam proses hijrah. Ia juga menekankan pentingnya berkorban dalam hijrah.

Ustadz Abdul Somad juga menyoroti tentang harmoni dalam beragama dan pentingnya menjaga persatuan di Indonesia. Ia mengingatkan bahwa dalam masalah sosial, untuk dapat bekerjasama dengan saudara berbeda agama tanpa mengurangi keyakinan dan ajaran agama masing-masing.

Tabligh Akbar ini mendapat antusiasme luar biasa dari masyarakat Kaltim, khususnya Kota Samarinda, yang menyambut kehadiran Ustadz Abdul Somad dengan gembira. (hend/pt)