Jaga Kerukunan Antar Umat Beragama, MUI Gelar Talkshow: Menjalin Silaturahmi Pasca Pemilu
- Khajjar Rohmah
- 7 Maret 2024
- 4:37pm
- Agama
- 627 kali dilihat
Samarinda – Majelis Ulama Indonesia Provinsi Kalimantan Timur (MUI Kaltim) terus berkomitmen dalam menjaga kerukunan antar umat beragama. Selama kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, patut diakui telah terjadi fenomena polarisasi antar masyarakat yang berseberangan pilihan politik.
Jika terus dibiarkan, hal itu dapat menjadi ancaman perpecahan bagi kerukunan masyarakat. Oleh sebab itu, pasca Pemilu 2024, MUI Kaltim menjalin kerja sama dengan berbagai pihak dalam upaya merawat silaturahmi dan kerukunan antar umat beragama di Bumi Etam.
Melalui Komisi Perempuan, Remaja dan Keluarga (KPRK) MUI Kaltim bekerjasama dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Kependidikan (Fiskep) Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Kaltim, PW Muslimat NU, Pengurus Wilayah Badan Kontak Majelis Taklim (PW BKMT) serta Perempuan Lintas Agama (Perlita) Provinsi Kaltim, MUI Kaltim menggelar Talkshow dengan tema: “Menjalin Silaturahmi Pasca Pemilu”.
“Alhamdulillah di Kaltim, tidak terjadi pergesekan antar kelompok. Meski ada yang kelahi di medsos tapi tidak sampai terjadi di dunia nyata. Kita harus menyikapi suasana kontestasi politik ini, dengan bijaksana. Jangan sampai menyebabkan kerenggangan kebersamaan,” kata Ketua MUI Provinsi Kaltim, KH Muhammad Rasyid saat membuka kegiatan talkshow di Hotel Bumi Senyiur Samarinda, Kamis (7/3/2024).
Hadir sebagai narasumber dalam talkshow tersebut, di antaranya adalah akademisi UNU Kaltim Yusnan Hadi Mochtar, Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Samarinda Abdul Muin, dan Ketua MUI Kaltim KH Muhammad Rasyid. Peserta diisi oleh kalangan pelajar serta kelompok ibu-ibu majelis taklim dan muslimat NU. (KRV/pt)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 10
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1